Menakar Potensi SDA Buol Dalam Peningkatan Fiskal Daerah

    BUOL-Sumber Daya Alam (SDA) adalah asset yang dimiliki suatu daerah yang meliputi tanah dan kekayaan alam seperti kesuburan tanah, keadaan iklim atau cuaca, hasil hutan, tambang dan hasil laut yang pembangunan ekonomi diartikan rangkaian usaha dalam suatu perekonomian untuk mengembangkan kegiatan ekonominnya sehingga infrastruktur lebih banyak tersedia, perusahaan semakin banyak dan semakin berkembang, taraf pendidikan semakin tinggi dan teknoligi semakin meningkat.

    Kemajuan perekonomian suatu daerah pemerintah perlu melakukan analisis potensi-potensi yang ada di daerah dan mengembangkan potensi tersebut sebagai pemasukan daerah. Jika potensi tersebut meningkat maka akan berpotensi dan berpengaruh terhadap peningkatan Produk Domistik Bruto (PDRB), sehingga akan menciptakan kesejahteraan masyarakat, dan kemakmuran masayakat dalam suatu daerah akan terpenuhi.

    Pelaksanaan pembangunan akan selalu berkesinambungan setiap periode dengan mengikuti tahap demi tahap yang telah direncanakan. Pembangunan daerah dalam hal ini Kabupaten Buol, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) yang perkembangan ekonominya digerakan oleh sektor pertanian, dan pertambangan yang melimpah. Dimana kontribusinya sektor tersebut terhadap produk domestik regional bruto sekiranya mempengarahi pertumbuhannya.

    Sementara menakar potensi SDA di kabupaten Buol secara kasat mata terlihat jelas begitu besar kandungan Emas dan biji Besi, Semen, tembaga dan kelapa sawit yang saat ini belum maksimal tergarap dan dikelolah dengan baik. Hal ini disampaikan oleh Irwinsyah Eyato, ST saat menjadi salah satu narasumber di diskusi Podcast Indonesiasatu, Minggu (5/5/2024).

    “ jika Buol ingin berkembang, kedepan, maka sedini mungkin melakukan iventarisir titik-titik potensi sumber daya alam yang nantinya bisa di swakelolakan atau pun bisa dipihak ketigakan. Namun jika belum melibatkan pihak investor yang selalu menjadi sebuah masalah dan gejolak di tingah - tengah Masyarakat maka hal demikian yang dapat dilakukan.

    “ kita bisa menjadi jasa pembelian dan penjualan sebagai swakelolah terkait potensi SDA ini, ” terang Dirut PT. Guma Berkah Sejahtera ini.

    Lebih jauh Irwin Eato menambahkan, Buol kaya akan kandungan SDA seperti Emas yang hampir merata dibeberapa wilayah kecamatan di kabupaten Buol,  

    “ jika hal ini tidak digarap dan dimanfaatkan, maka seluruh hasil bumi kita di Buol hanya dirasakan dan dinikmati hasilnya diluar dan Buol hanya sebagai lahan pengurasan SDA yang ada. saya apresiasi kepada pemda Buol dibawa kepemimpinan Bupati Karim Hanggi yang berani melakukan inventarisir potenasi untuk didiagnosa sumber daya, nanum sangat disayangkan hal itu tidak berlangsung lama dan tidak ada outputnya untuk Pembangunan daerah.

    Ia kemudian menyebutkan jika potensi SDA yang dimiliki daerah ini benar-benar dikelolah dengan baik, maka yakin dan percaya, akan mempengaruhi pada peningkatan Fiskal daerah.

    “ saya berfikir hal ini dapat dikelolah sendiri oleh daerah jika belum melibatkan pihak investor. Kita bisa menjual jasa pembelian dan penjualan emas melalui Perusda dan Koperasi Pertambangan.” Imbuhnya.

    Pria berkacamata dan berbadan tambun ini berharap dapat Buol dapat meniru apa yang sudah dilakukan oleh Gubernur Sulteng Rusdy Mastura dengan capaian bagi hasil pertambangan dengan pihak investor untuk Pembangunan daerah.

    “ saya berharap kepada para calon pemimpin didaerah ini untuk melakukan percepatan infentarisir titik-titik potensi SDA, sehingga hal ini akan menjadi penunjang Fiskal daerah guna kemakmuran daerah dan masyarakatnya, jika ada calon kepala daerah yang focus untuk memaksimalkan potensi SDA, maka saya ada disitu, ’pungkasnya.[**]

    buol
    Rahmat Salakea

    Rahmat Salakea

    Artikel Sebelumnya

    Oknum Pencatut Nama Ketua DPRD Buol Bakal...

    Artikel Berikutnya

    2024 Pemkab Buol Akan Segera Realisasikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Implementasikan Loker Otomatis, Universitas Mercu Buana Laksanakan PKM di PKBM Wiyata Utama Kembangan Utara
    Raih Juara 1 Sesulteng PIK-R Harmoni Percontohan SMAN 1 Biau Akan Wakili Provinsi Tingkat Nasional
    Sebut Penggelapan Dana Bantuan BUMN Rp. 2,9 Milyar Fitnah dan Plintiran, Jusuf Rizal Tertawakan Hendry Ch Bangun
    Sambut BKO Dit Samapta Polda Sulteng, Kapolres Buol Minta Jaga Marwah dan Nama Baik Institusi
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi

    Ikuti Kami